Serba-Serbi Prefik Yangkee Echo

Sudah tiga bulan menggunakan prefik baru YE utk menggantikan call sign lama YB3TD yang sudah habis masa berlakunya. Rasanya geli-geli basah gitu hehehe. Ketemu dengan hal-hal menarik sehubungan dengan prefik yang tidak lazim begini. Apa saja itu? Mari ikuti kisahnya.

Tadi pagi ikut meramaikan Jatim Net 80m (hari kedua bisa muncul di 80m). Yang menarik adalah ucapan selamat dari P. Faisal YB3AA (Ketua ORDA Jatim). Beliau mengucapkan “Selamat utk YE3AA”. Saya mendapat ucapan selamat selama ini karena menyandang prefik baru dari kenaikan tingkat. Jadi setelah mendapat ucapan selamat dari beliau, saya kok rasanya seperti orang yang habis ujian naik tingkat kayak dulu. Matur nuwun utk P. Faisal. Semoga Bapak diberikan kesehatan dan rejeki yang berlimpah. Amin.

Kalo berdasarkan urutan anak tangga, maka yang berada di posisi paling tingi adalah YB sesuai abjad. Lalu disusul di bawahnya adalah YC sesuai abjad. Lalu di bawahnya lagi adalah YD sesuai urutan abjad. Maka posisi YE adalah berada di bawah YD. Untuk itu, kalo anda para pembaca kebetulan mendengar YE3AA kalo ngomong kok banyak salahnya, ngga boleh anda memarahi YE3AA. Karena berdasarkan urutan anak tangga itu, posisi YE3AA ada di bawahnya YD. Jadi boleh dong kalo ngomongnya ngawur ngga pake paugeran dan operating prosedur. Karena YD masih lebih pinter dari YE3AA. Oke ya?

Pernah suatu ketika mendengar beberapa rekan mengatakan para Yangkee Bravo adalah panutan bagi amatir radio yang lain.  Sebagai contoh bagi yang lain. Jadi tutur kata maupun penguasaan teknik-teknik radio dan elektronika harus mumpuni. Saya sangat setuju. Karena saya bukan Yangkee Bravo. Hehehe. Jadi saya terbebas dari kewajiban menjadi panutan kawan-kawan yang lain.

Indonesia ini dikenal di dunia amatir radio sebagai YB-Land. Tapi belakangan ini saya mulai meninggalkan istilah itu dan menggantinya dengan istilah YE-Land. Karena saya bukan Yangkee Bravo. Hehehe. Bahkan saya juga tidak memenuhi syarat untuk bergabung dengan klub YBDXC karena itu yang bergabung adalah YB (bukan YE). Hehehe.

Berkawan bertiga dengan Pakdhe John YB2ECG dan lek Fitra YD0NGA, uniknya dari kita bertiga tidak ada yang sama prefiks nya. Hehehe.

Selamat Tahun Baru 2013. Semoga Semakin Sukses.

6 thoughts on “Serba-Serbi Prefik Yangkee Echo

  1. Jhahaha….ditulis juga obrolan kita kemarin di 80m.
    satu lagi, sering dapat pertanyaan kalau Penegak itu khan YB, kalau naik tingkat lagi jadi YA ya……… jhahaha……

Leave a reply to yd0nga Cancel reply